SUARAMALANG.COM, Kota Malang – Kabar duka menyelimuti Kota Malang setelah Hj Hanik Andriani, istri Wali Kota Malang Wahyu Hidayat, wafat pada Kamis malam dan akan dimakamkan di Pemakaman Kasin Kota Malang pada Jumat (21/11/2025) pagi.
Hj Hanik Andriani, istri Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, meninggal dunia, pada Kamis (20/11/2025), pukul 23.33 WIB.
Almarhum diduga sakit mendadak dan hingga kini belum diketahui penyakitnya.
Saat dadanya sesak, almarhumah langsung dilarikan ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA), Jalan Jaksa Agung Suprapto No.2, Klojen, Kec. Klojen, Kota Malang.
Namun, kondisinya sudah tidak bisa diselamatkan tim medis dari RSSA.
Kabar wafatnya Hj Hanik Andriani juga dikonfirmasi Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemkot Malang, Muhammad Fakhrurizal Hariez.
“Betul Mas, Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah berpulang ke rahmatullah Ibu Hj. Hanik Andriani Wahyu Hidayat (istri wali kota malang) Kamis, 20 Nov 2025 jam 23.33 wib. Semoga diterima semua amalnya dan diampuni segala dosanya. Aamiin,” ucap Hariez, Jumat (21/11/2025) dini hari.
Kesedihan mendalam tampak dari Wali Kota Malang Wahyu Hidayat yang menjelaskan kondisi istrinya sebelum wafat.
“Sakitnya mendadak. Sesak. Terus ada pendarahan. Tapi, tidak ada riwayat jantung,” cerita Wahyu Hidayat, dengan nada lirih, sembari meneteskan air mata, saat ditanya para pentakziah, di rumah Dinas Wali Kota Malang, Jumat (21/11/2025).
Wahyu juga mengatakan bahwa istrinya sempat menyiapkan kebutuhan dirinya sebelum menghadiri acara kedinasan.
“Tadi sempat siapkan baju buat saya, mau acara di hotel Grand Mercure,” katanya.
Wahyu menambahkan bahwa memang ada pendarahan di dalam tubuh istrinya, meski sepanjang hari masih bisa bercanda gurau dengannya di Rumah Dinas Wali Kota Malang.
Mendiang, kata Wahyu, memang tidak pernah mengeluh dirinya sakit.
Setiap harinya, almarhumah terus mengikuti kegiatan PKK dan aktif mengurusi program stunting, UMKM, dan PAUD.
“Sangat aktif ikuti acara,” katanya.
Dari RSSA, jenazah Hanik langsung dibawa ke Rumah Dinas Wali Kota Malang, di Jalan Ijen.
Jenazah Hanik Andriani saat ini disemayamkan di rumah dinas Wali Kota Malang di Jalan Ijen, Kota Malang.
Setelah jenazah tiba, rumah duka langsung dipadati para pentakziah, tokoh agama, dan pejabat Kota Malang.
Rencananya jenazah akan dimakamkan di TPU Kasin, Kota Malang pada Jumat besok.
“Besok (dimakamkan) bada jumatan di TPU Kasin,” imbuh Kepala Dinas Kominfo Kota Malang Muhammad Nur Widianto.
Prosesi pemakaman akan dilangsungkan pada Jumat (21/11/2025) pagi di Pemakaman Kasin Kota Malang.
Di tengah duka mendalam, berbagai ucapan belasungkawa terus berdatangan sebagai bentuk penghormatan atas dedikasi almarhumah selama hidupnya.
“Selamat Jalan Bunda Hj Hanik Andriani. Semoga amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT. Dan yang ditinggal diberikan kesabaran. Amin.”





















