Area Main Anak di Alun-Alun Merdeka Malang Kini Lebih Aman

SUARAMALANG.COM, Kota Malang – Wajah Alun-Alun Merdeka Kota Malang berubah signifikan usai proses revitalisasi rampung. Salah satu fokus utama pembenahan ini adalah memastikan area bermain anak menjadi lebih aman dan nyaman bagi pengunjung keluarga.

Dominasi pengunjung anak-anak menjadi alasan utama pemerintah kota memperketat standar keamanan fasilitas. Plh Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang, Gamaliel Raymond Hatigoran, menyebut sebagian besar pengunjung alun-alun merupakan anak-anak yang datang bersama orang tua.

Sebelum dibenahi, kondisi wahana bermain dinilai memprihatinkan. Banyak fasilitas yang rusak, berkarat, dan berpotensi membahayakan anak-anak. Revitalisasi pun dilakukan dengan pendekatan menyeluruh, mulai dari penggantian wahana hingga material pelapis yang lebih aman.

“Kondisi playground pada waktu sebelum revitalisasi cukup banyak kerusakan, terutama tempat-tempat yang terbuat dari besi yang berkarat. Untuk yang sekarang sudah diperbaiki, ada yang diperbarui, ada yang diperbaiki dicat ulang,” ujar Raymond, Rabu (21/1/2026).

Tak sekadar diperbaiki, mayoritas wahana di area playground kini benar-benar baru. DLH mencatat sekitar 80 persen permainan diganti dengan unit baru, sementara sisanya diperbaiki dan dicat ulang menggunakan bahan khusus.

“Jadi kebanyakan 80 persen beli yang baru tempatnya. Cat yang digunakan untuk di besinya itu juga cat yang berdasarkan penelitian aman untuk anak-anak,” lanjutnya.

Aspek keselamatan juga diperkuat melalui pemasangan lantai empuk di area bermain. Material ini dirancang untuk mengurangi risiko cedera jika anak terjatuh saat bermain. “Lantai untuk tempat bermain dibuat yang bagus, aman untuk anak-anak,” sebutnya.

Sementara itu, Pemerintah Kota Malang memastikan seluruh proses revitalisasi telah selesai sesuai jadwal. Pengerjaan dilakukan melalui skema Corporate Social Responsibility (CSR) Bank Jatim dan resmi berakhir pada 20 Januari 2026.

Wali Kota Malang Wahyu Hidayat menyampaikan bahwa saat ini hanya tersisa tahap pembersihan dan penyempurnaan ringan.

“Sudah selesai. Tinggal pembersihan-pembersihan dan finishing beberapa bagian. Sesuai SPK, berdasarkan informasi dari Bank Jatim, pekerjaan selesai tanggal 20 Januari,” kata Wahyu.

Dengan rampungnya revitalisasi ini, Alun-Alun Merdeka diharapkan kembali menjadi ruang publik favorit keluarga sekaligus area bermain yang lebih ramah anak di jantung Kota Malang.

Exit mobile version