SUARAMALANG.COM, Kabupaten Malang – Kunjungan kerja Presiden RI Prabowo Subianto ke Malang, Jawa Timur, Selasa (13/1/2026), tak sekadar seremoni. Sejumlah agenda strategis sudah disiapkan, mulai dari peresmian SMA Taruna Nusantara Kampus Malang hingga peninjauan layanan pemenuhan gizi di wilayah Kabupaten Malang. Dalam lawatan ini, Presiden turut didampingi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Kapolri lebih dulu tiba di Malang pada Senin (12/1/2026) malam. Sekitar pukul 18.40 WIB, Jenderal Listyo Sigit mendarat di Lanud Abdurrahman Saleh Malang bersama rombongan. Dari bandara, rombongan langsung menuju Hotel Mercure Malang dan tiba sekitar pukul 19.15 WIB untuk menjalani agenda internal serta beristirahat.
Kemudian hari ini, Selasa pagi, Kapolri memulai rangkaian kegiatan sejak pukul 10.10 WIB. Ia bertolak dari Hotel Mercure menuju Stadion Gajayana Kota Malang, sebelum melanjutkan perjalanan udara menggunakan Helikopter Polri ke helipad Lapangan Dusun Bekur, Desa Sumberejo, Kecamatan Pagak, Kabupaten Malang.
Dari titik tersebut, Kapolri melanjutkan perjalanan darat menuju SMA Taruna Nusantara Kampus Malang dan tiba sekitar pukul 11.00 WIB.
Di lokasi itu, Kapolri mengikuti rangkaian acara peresmian dan peninjauan SMA Taruna Nusantara Kampus Malang yang dipimpin langsung oleh Presiden RI. Seluruh kegiatan di kawasan sekolah tersebut berlangsung hingga sekitar pukul 14.30 WIB.
Sementara itu, Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan tiba di Malang pada Selasa (13/1/2026) pukul 11.10 WIB menggunakan Pesawat Boeing 737 TNI AU dan mendarat di Lanud Abdul Saleh Malang. Lima menit berselang, Presiden melanjutkan penerbangan menggunakan Helikopter Caracal TNI AU menuju Helipad Yon Zipur 5 Malang.
Dari Helipad Yon Zipur 5, Presiden melanjutkan perjalanan darat menuju SMA Taruna Nusantara Kampus Malang dan tiba sekitar pukul 12.00 WIB.
Presiden kemudian memimpin langsung prosesi peresmian sekaligus meninjau fasilitas pendidikan di sekolah yang berada di Desa Sumberejo, Kecamatan Pagak, Kabupaten Malang, tersebut.
Usai rangkaian kegiatan di SMA Taruna Nusantara, Presiden kembali menuju Helipad Yon Zipur 5 Malang pada pukul 14.53 WIB. Selanjutnya, Presiden bertolak kembali ke Lanud Abdul Saleh Malang dan dijadwalkan lepas landas menuju Jakarta pada pukul 15.25 WIB menggunakan Pesawat Boeing 737 TNI AU.
Adapun Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo masih melanjutkan agenda internal setelah peresmian sekolah, sebelum akhirnya bertolak menuju Provinsi Jawa Tengah pada sore hari.
Untuk diketahui, SMA Taruna Nusantara Kampus Malang sendiri merupakan pengembangan dari SMA Taruna Nusantara yang berpusat di Magelang, Jawa Tengah. Sekolah ini berdiri di atas lahan seluas sekitar 30 hektare dan baru menerima 240 siswa angkatan ke-35 pada tahun ajaran 2025/2026. Fasilitas yang tersedia meliputi asrama, ruang kelas, perpustakaan, laboratorium, hingga sarana olahraga dan penunjang pendidikan lainnya.
Ground breaking SMA Taruna Nusantara Kampus Malang sebelumnya dilakukan oleh Wakil Menteri Pertahanan M. Herindra pada Kamis (23/11/2023).
Selain meresmikan sekolah tersebut, Presiden Prabowo juga dijadwalkan mengunjungi Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di wilayah Kepanjen, Kabupaten Malang, sebagai bagian dari agenda kerja di Malang Raya.





















