SUARAMALANG.COM, Surabaya – Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2026 akan segera dibuka pada 3 Februari mendatang. Bagi calon mahasiswa yang mengincar kampus teknik favorit seperti Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, memilih jurusan dengan persaingan lebih longgar bisa menjadi strategi penting.
Data Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) menunjukkan, pada SNBP 2024 lalu terdapat sejumlah program studi di ITS yang peminatnya masih di bawah 100 orang. Angka ini terbilang kecil jika dibandingkan jurusan-jurusan populer di ITS yang biasanya diburu ratusan hingga ribuan pendaftar.
Meski disebut sepi peminat, bukan berarti peluang masuk menjadi mudah. Nilai rapor, konsistensi prestasi, hingga rekam jejak akademik tetap menjadi faktor utama penentu kelulusan SNBP. Apalagi, beberapa jurusan dengan peminat rendah justru memiliki daya tampung yang terbatas.
Berdasarkan data resmi SNPMB, berikut 7 jurusan D4–S1 ITS yang tergolong sepi peminat dan bisa menjadi referensi saat mendaftar SNBP 2026:
1. S1 Fisika
• Peminat SNBP 2024: 88
• Daya tampung SNBP 2025: 68
2. S1 Teknik Sistem Perkapalan (Gelar Handa ITS–Jerman)
• Peminat SNBP 2024: 66
• Daya tampung SNBP 2025: 12
3. S1 Teknik Lepas Pantai
• Peminat SNBP 2024: 99
• Daya tampung SNBP 2025: 16
4. S1 Teknik Telekomunikasi
• Peminat SNBP 2024: 96
• Daya tampung SNBP 2025: 16
5. S1 Sains Analitik dan Instrumentasi Kimia
• Peminat SNBP 2024: 70
• Daya tampung SNBP 2025: 12
6. D4 Teknologi Rekayasa Konstruksi Bangunan Air
• Peminat SNBP 2024: 89
• Daya tampung SNBP 2025: 23
7. D4 Teknologi Rekayasa Konversi Energi
• Peminat SNBP 2024: 86
• Daya tampung SNBP 2025: 23
Informasi ini bisa menjadi bahan pertimbangan bagi siswa kelas XII yang ingin memaksimalkan peluang lolos SNBP 2026, terutama bagi mereka yang memiliki nilai rapor stabil namun ingin menghindari persaingan terlalu ketat.
Sebagai pengingat, berikut jadwal lengkap SNBP 2026 yang perlu diperhatikan calon peserta:
• Pengumuman kuota sekolah: 29 Desember 2025
• Masa sanggah: 29 Desember 2025 – 15 Januari 2026
• Registrasi akun SNPMB sekolah: 5 – 26 Januari 2026
• Pengisian PDSS oleh sekolah: 5 Januari – 2 Februari 2026
• Registrasi akun SNPMB siswa: 12 Januari – 18 Februari 2026
• Pendaftaran SNBP: 3 – 18 Februari 2026
• Pengumuman hasil SNBP: 31 Maret 2026
• Unduh kartu peserta SNBP: 3 Februari – 30 April 2026
Dengan memahami peta persaingan jurusan dan jadwal seleksi, calon mahasiswa diharapkan bisa menentukan pilihan program studi secara lebih strategis saat SNBP 2026 resmi dibuka.
